Welcome to Inckz Weithzon Putra II

Pages

Sabtu, 14 Mei 2011

Membuat Slide Show Album Foto di Blog

Mungkin pembaca pernah melihat sebuah slide show yang berisi foto-foto yang ditampilkan pada sebuah website maupun blog. Apalagi jika pembaca mempunyai friendster, tentu slide album foto seperti itu sudah tidak asing lagi. Kita juga bisa membuat slide show tersebut pada halaman website atau blog kita, dan langkah-langkah membuat slideshow album foto pada blog juga tidak jauh berbeda dengan ketika kita membuatnya pada friendster. Dan yang lebih menarik lagi, kita tidak perlu download slideshow kemudian memasangnya di web kita sehingga membutuhkan waktu yang banyak. Namun, agar terlihat lebih bagus dan menarik, kita perlu melakukan penyesuaian kode-kode slide tersebut dengan template blog kita. Untuk menambahkan slide foto pada blog, kita akan memanfaatkan sebuah situs gallery picture yang akan menyediakan kode-kode slide foto yang kita simpan pada situs tersebut. Situs tersebut adalah Slide.com. Berikut langkah-langkahnya:

Bagian 1:
  1. Silahkan buka www.slide.com pada browser Anda, kemudian login pada situs tersebut. Jika Anda belum memiliki akun, ada baiknya register/mendaftar terlebih dahulu dengan mengklik tombol menu Sign Up. Sebenarnya tanpa mendaftarpun kita tetap bisa membuat slide show album pada situs ini. Namun, dengan mendaftar memungkinkan kita menyimpan slide kita dan dapat mengeditnya jika diperlukan tanpa harus memulai dari awal lagi.
  2. Saya asumsikan pembaca telah berhasil membuat akun pada situs slide.com dan telah login pada situs tersebut. Jika pembaca berada pada halaman utama, klik tombol yang bertuliskan Make a Slideshow

    Namun, jika berada pada halaman profile, klik gambar yang ada tulisan Make Slideshow. Keduanya sama saja.
  3. Selanjutnya akan muncul sebuah halaman pembuatan slideshow dengan 3 langkah, yaitu Create Slideshow, Save Slideshow, dan Share Slideshow.
  4. Pada bagian Create Slideshow, pembaca diminta untuk mengupload foto atau gambar yang ingin dimasukkan kedalam slide album yang akan pembaca buat. Ada beberapa pilihan untuk memasukkan foto-foto tersebut, yaitu menguploadnya langsung dari komputer pembaca, atau bisa menggunakan foto atau gambar yang telah Anda simpan pada akun friendster Anda, facebook, myspace, photobucket, dan lain-lain. Dengan demikian, pembaca tidak perlu lagi mengupload satu persatu dari komputer pembaca. Namun sangat saya harapkan agar pembaca tidak memasukkan gambar porno apalagi foto bugil artis Indonesia yang sekarang lagi beredar di internet. Kalau sekedar memasukkan foto artis cantik Sandra Dewi atau foto Aura Kasih (tapi jangan gambar telanjang mereka ya) mungkin tidak jadi masalah. Yang cukup ditakutkan adalah ketika anak-anak kita yang justru dengan tidak sengaja melihat foto-foto bugil artis tersebut. Loh..loh...kok malah penjelasannya melebar ke masalah curhat..Lanjuuttt... :D
  5. Kita akan mencoba membuat slideshow dengan memakai foto yang ada di friendster. Untuk itu, pada bagian Add Images From, pilih menu Friendster. Masukkan URL dari profile friendster Anda pada kotak Enter Your Friendster URL (Profile or Group). Kemudian klik tombol Get my images. Jika proses tersebut berhasil, maka pembaca akan melihat dibagian bawah telah terdapat foto-foto yang berasal dari friendster Anda. Untuk mengetahui friendster URL Anda, silahkan buka terlebih dahulu profile friendster pembaca. URL pembaca ada pada bagian yang ditunjukkan oleh gambar dibawah ini:

    Namun, jika pembaca tidak mempunyai akun friendster, pembaca boleh mencoba menu lain. Pada prinsipnya, bagian ini berfungsi memasukkan gambar yang akan kita buatkan slide show albumnya.
  6. Pada bagian Customize your Design klik menu Styles dan pilih Sliding. Dibagian atas akan terlihat album Anda akan ditampilkan dalam bentuk sliding.
    Masih pada bagian Customize, klik menu Size yang ada disamping. Nah, disinilah kita perlu menyesuaikan ukuran slide album kita dengan template yang kita gunakan. Sesuailan slide dengan bagian dimana slide album Anda akan dimunculkan. Sebagai contoh kita akan menampilkan slide tersebut pada bagian sidebar blogspot. Jika lebar sidebar blog kita sekitar 300 an pixel, maka ukuran yang proporsional dari slide kita adalah misalkan 300 x 100 px. Maka pada kotak width masukkan nilai 300 dan pada kotak height masukkan nilai 100, kemudian klik tombol Update. Anda juga bisa mengatur tampilan dari slide yang akan kita buat, baik memberikan effect, background, dan lain-lain. Silahkan coba menu-menu customize yang lain.
  7. Jika pengaturan dirasa sudah cukup, silahkan klik tombol berwarna hijau SAVE (get code).
  8. Selanjutnya kita akan masuk pada bagian kedua, yaitu Save Slideshow. Pada bagian Slideshow Details, isi dengan isian yang sesuai dengan keinginan pembaca. Setelah itu klik tombol hijau SAVE Slideshow.
  9. Setelah itu kita akan masuk kebagian Share Slideshow. Pembaca akan melihat sebuah kotak yang berisi kode slide album foto yang baru saja kita ciptakan. Kode tersebutlah yang akan kita sisipkan pada blog atau website kita.
Untuk menambahkan slide album foto pada blog, kita ikuti langkah-langkah berikut:

Bagian 2
  1. Masuk ke akun blogger Anda.
  2. Pada halaman dasbor, klik link menu Tata Letak.
  3. Tambahkan sebuah Gadget dengan mengklik link Tambah Gadget. Pilih jenis HTML/Javascript.
  4. Masukkan kode slide album foto yang telah pembaca dapatkan dari situs www.slide.com tadi (step 9 pada Bagian 1). Kemudian klik tombol Simpan.
Sebagai contoh silahkan pembaca lihat disini.
Selamat mencoba, dan jangan lupa ngasi komentar ya, terutama jika pembaca masih bingung dengan langkah-langkah diatas, saya dengan senang hati akan berusaha membantu pembaca sekalian.
Read more >>

Cara Membuat Template Blogger Hasil Buatan Sendiri

Punya blog dengan template yang menarik pasti idaman banyak orang. Apalagi kalau buatan sendiri, pasti ada rasa puas yang muncul. Selama ini, tidak semua orang bisa merancang template blog karena kurang paham dengan PHP atau XML. Ahirnya mendownload template gratis atau bayar dari internet menjadi pilihan. Konsekuensianya, kita "terpaksa" menyertakan link si desainer template pada blog kita dan siap-siap menemukan orang yang memakai template yang sama dengan kita. Tapi itu dulu (sebelum jewaratan ^_^). Sekarang Blogspot semakin memanjakan penggunanya. Kita bisa membuat template blogspot dengan lebih mudah. Cuma perlu klik sini klik sana. Benar-benar prinsip WYSIWYG (What You See Is What You Get). Tidak perlu lagi berurusan dengan bahasa XML. Gak percaya? Mari kita lihat sama-sama :
  1. Silahkan login ke dasbor blogspot Anda.
  2. Klik link menu Tata Letak. Di bagian bawah tab Tata Letak tersebut, bertambah sebuah subtab menu baru yang bernama Percancang Template.

    Melalui menu tersebutlah kita meracancang template blogger buatan sendiri. Silahkan klik menu tersebut. Kita akan diarahkan pada halaman "Blogger Template Designer".
  3. Di sana terdapat beberapa menu pembuatan template, yaitu Template, Background, Layout, dan Advanced. Mari kita otak-atik satu persatu.
  4. Menu Template : pada menu ini, kita bisa memilih jenis template yang telah disediakan oleh Blogspot. Ini hanya sebagai template dasar saja. Istilahnya template master. Silahkan pilih salah satu, misalnya jenis "Simple". Di sana juga terdapat beberapa sub pilihan template dari jenis "Simple". Anda boleh memilih salah satunya.
  5. Menu Background : pada menu ini, kita memilih gambar-gambar yang telah tersedia untuk dijadikan sebagai background template blog rancangan kita. Menariknya, Blogspot telah menyediakan banyak gambar yang bisa kita gunakan. Jenis-jenisnya juga sangat banyak. Suatu saat, kita mungkin akan bisa memakai gambar milik kita sendiri.
    Anda juga bisa memilih warna utama template blog rancangan kita dengan mengklik pilihan pada "Main color theme".
  6. Menu Layout : menu ini cukup penting. Melalui menu ini kita mendesain layout blog hasil rancangan kita. Pada menu ini terdapat 3 sub menu:
    • Body layout : mengatur jumlah kolom, jumlah sidebar, dan penempatan sidebar pada template rancangan.
    • Footer layout : hampir sama dengan "body layout", hanya saja sub menu ini dikhususkan untuk mengatur jumlah kolom pada footer.
    •  Adjust width : berguna untuk mengatur lebar template yang ingin kita rancang, baik lebar keseluruhan (entire blog), maupun lebar tiap sidebar blog kita (left sidebar atau right sidebar).
  7. Menu Advanced : menu ini bertujuan untuk mengatur bentuk tulisan dan pewarnaan tulisan dari template yang kita rancang. Misalnya jenis font judul blog, warnannya, ukuran fontnya, dan sebagainya.
Jika Anda merasa sudah puas dengan rancangan Anda, silahkan klik tombol APPLY TO BLOG yang ada di sudut kanan atas. Kemudian silahkan lihat hasilnya.

Bagi yang ingin tantangan di dunia pemrograman web, fitur yang satu ini mungkin dianggap bisa membuat orang menjadi malas belajar bahasa pemrograman website. Tapi bagi yang ingin kemudahan, fitur ini menjadi kabar gembira. Itu adalah pilihan Anda masing-masing.
Read more >>

Membuat Halaman Contact Me pada Blogspot

Halaman Contact Me, atau Contact Us, atau yang lainnya biasanya digunakan sebagai halaman bagi pengunjung menghubungi kita melalui form pengiriman email yang langsung disediakan pada halaman contact tersebut. Contohnya bisa pembaca lihat seperti yang ini.

Bisakah kita membuat halaman contact me pada blogspot? Jawabannya tentu BISA.

He3x, walaupun blogspot hanya menyediakan halaman penulisan konten yang tentunya tidak diperuntukkan untuk memasukkan script-script pemograman website. Ada sebuah situs penyedia layanan membuat form contact me yang bisa kita masukkan ke dalam halaman posting (konten) pada blogspot tersebut. Berikut saya jelaskan cara mendapatkan dan menggunakannya pada blogspot:
  1. Buka situs http://www.emailmeform.com.
  2. Anda harus mendaftar terlebih dahulu pada situs tersebut dengan mengklik link Signup for Free!.
  3. Jika sudah mendaftar, silahkan login ke situs tersebut. Anda akan melihat beberapa menu yang ada disebelah kanan. Silahkan klik menu Create new Form.
  4. Selanjutnya Anda akan masuk pada step 1 pembuatan form email. Pada bagian ini, ada beberapa isian yang harus Anda isi:

    • Web form name : isi dengan nama form email yang akan Anda buat.
    • Recipients Emails : isi dengan alamat email Anda yang digunakan untuk menerima email dari halaman pengunjung.
    • Spam Email address : isi dengan alamat email yang akan menerima spam.
    • Thank you page : isi dengan URL halaman yang akan dituju setelah pengunjung mengirim email kepada Anda. Biasanya halaman ini berisi ucapan terima kasih karena telah mengirim email kepada Anda. Jika Anda ingin pengirim kembali ke halaman utama blog Anda, silahkan masukkan URL blog Anda.
    • Number of fields : jumlah kotak isian yang akan ada pada form email Anda.
  5. Setelah itu klik tombol Next. Selanjutnya Anda akan menuju step 2. Beberepa isian yang harus Anda atur:

    • Field Name --> judul isian yang akan diisi.
    • Text effect --> efek tulisan, apakah cetak miring atau cetak tebal.
    • Field type --> tipe isian, apakah menggunakan kotak text 1 baris (1 line), check box, dan lain-lani.
    • Required --> mengatur apakah isian wajib diisi atau tidak.
    Selanjutnya klik tombol Next.
  6. Pada step 3, Anda diminta mengatur jumlah maksimal karakter yang bisa dimasukkan dalam setiap kotak isian. Atus jumlah karakter tersebut pada bagian Size and Details untuk setiap isian. Setelah itu klik tombol Next.
  7. Langkah selanjutnya (step 4) adalah mengatur tampilan form email Anda.

    • Font : jenis huruf dan ukuran yang Anda gunakan.
    • Color : memilih warna tulisan dan background.
    • Form description : deskripsi form email Anda.
    • Header : tulisan yang akan dimunculkan di atas form email.
    • Footer : tulisan yang akan dimunculkan di bawah form email.
    • Style CSS : membuat CSS untuk table dan kolom pada form email. Anda bisa membaca postingan ini untuk mengetahui tentang CSS.
    • Send button name : nama yang akan muncul pada tombol pengiriman email.
    • Send button alignment : letak tombol kirim.
    • Include a clear button : memunculkan tombol "Clear" yang berfungsi untuk menghapus isian jika salah.
    • Anti spam : memilih anti spam yang akan digunakan pada form email Anda.
    • Display mode : memilih penempatan form email yang akan Anda buat apakah di sebuah halaman situs Anda, di halaman website server, atau terpisah dalam bentuk window baru.
    Selanjutnya klik tombol Next.
  8. Langkah selanjutnya (step 5) adalah mengatur properties pesan yang akan masuk ke dalam email Anda.

    • Message from : memilih tampilan pengirim yang akan terlihat di inbox Anda.
    • Message subject : memilih tampilan subjek email yang akan terlihat di inbox Anda.
    • Send Copy to Sender : memilih apakah mengirimkan salinan email yang dikirim oleh pengunjung ke email-nya sendiri.
    • Include data for export : mengatur apakah melibatkan data untuk diekspor atau tidak (Hmm, agak bingung kalau yang ini ^_^ ).
    Jika semua dirasa cukup, klik tombol Next.  
  9. Pada langkah berikutnya (step 6), Anda akan ditunjukkan tampilan form email yang telah Anda buat. Form email tersebutlah yang akan kita masukkan ke halaman contact me yang akan kita buat selanjutnya pada blogspot. Silahkan klik tombol Finish jika merasa sudah sesuai.
  10. Oke, jika sudah, klik menu Get HTML Codes yang ada di sebalah kanan. Anda akan ditunjukkan sebuah kotak berisi kode HTML dari form email yang telah Anda buat. Kode tersebutlah yang akan kita copy paste pada halaman posting blogspot. 
  11. Untuk itu, masuklah sekarang ke dasbor blogspot Anda.
  12. Buatlah sebuah posting baru. Beru judul misalnya : Contact Me
  13. Pada form penulisan posting, klik tab Edit HTML , bukan Compose.
  14. Copy paste-lah kode HTML yang Anda temukan pada langkah 10 di atas ke dalam kotak penunisan posting baru tersebut. Selanjutnya klik tombol Terbitkan Entri.
Selamat, Anda sudah mempunyai sebuah halaman Contact Me. Karena halaman tersebut muncul sebagai posting, tentu akan "menghilang" jika muncul postingan-postingan baru. Untuk itu, saya sarankan Anda membuat menu pada blogspot Anda agar pengunjung bisa mengklik menu tersebut untuk menuju ke halaman Contact Me yang telah Anda buat tadi.
Read more >>

Panduan Lengkap Menggunakan Blog di Blogspot

Kita telah belajar bagaimana menciptakan blog di blogspot, maka sekarang saya akan menjelaskan seluk beluk yang ada di dalam blog itu sendiri, karena ada pepatah lama yang mengatakan "tak kenal maka tak sayang". Memang ada benarnya jika kita tidak mengerti cara menggunakan blog di bloggspot ini, maka kita tidak akan menyukainya. Hal ini bisa penulis maklumi terutama ketika mood kita memang lagi down. Saya sendiri pernah mengalamaminya ketika saya mencoba sesuatu tapi saya bingung menggunakannya, alhasil saya jadi malas dan cepat bosan. Ternyata, yang saya coba itu punya manfaat yang besar juga. Baiklah, berikut ini saya paparkan panduan lengkap menggunakan blog di blogger yang telah Anda buat. Namun, karena panduan menggunakan blog di blogspot tersebut sangat panjang menurut saya, maka saya tidak menulis langsung pada blog ini karena bisa memperlambat loading. Pembaca bisa men-download-nya langsung melalui link dibawah ini, sekalian pembaca bisa jalan-jalan pada website saya yang telah saya buat dengan menggunakan sebuah CMS.

Klik Untuk Download Langkah-Langkah Memakai Blogspot Disini
Read more >>

Membuat Ucapan Selamat Datang Memakai Nama Pengunjung

Menyapa setiap pengunjung yang datang ke website kita merupakan hal yang sangat baik karena bisa membuat pengunjung merasa akrab dengan kita, atau paling tidak dengan website kita. Namun, hal tersebut akan membuat kita sedikit repot terutama jika pengunjung website kita sangat banyak, bisa puluhan, ratusan, bahkan ribuan. Kalau pengunjungnya masih sedikit seperti blog ini :( ya gak masalah. Untuk mengatasi masalah tersebut saya akan memberikan tips supaya kita tetap bisa menyapa pengunjung-pengunjung yang datang ke website namun tidak harus mengeluarkan tenaga yang banyak. Prinsip kerjanya adalah ketika seseorang membuka website kita, maka akan muncul kotak pesan yang berisi ucapan selamat datang dari kita sambil menyebut nama pengunjung itu sendiri. Berikut langkah-langkah membuat ucapan selamat datang kepada pengunjung web kita:

Untuk website nonblogspot:
  1. Buka file index website Anda, kemudian copy kode berikut dibawah tag <head> atau diatas tag </head>
    <script src='http://nestoriko.googlepages.com/welcome.js' type='text/javascript'></script>
  2. Copy kode dibawah ini kebagian website dimana kita ingin menempatkan pesan kepada pengunjung website kita, misalnya kita ingin menempatkan pesan tersebut dibagian sidebar, maka dibagian tersebutlah kode dibawah ini ditulis.

    <script>
    document.write("WELCOME TO MY WEBSITE, " + getname() + "!");
    </script>
Untuk blogspot:
  1. Login ke akun blogger Anda. Setelah masuk ke dasbor, klik link menu Tata Letak, kemudian pilih sub menu Edit HTML.
  2. Cari tag </head>, kemudian copy kode berikut ini diatas tag </head> tersebut

    <script src='http://nestoriko.googlepages.com/welcome.js' type='text/javascript'></script>
  3. Pada menu Tata Letak, pilih kembali sub menu Elemen Halaman. Klik link menu Tambah Gadget yang ada dibagian sidebar sehingga muncul window baru yang berisi gadget-gadget yang bisa kita tambahkan. Pilih gadget HTML/JavaScript
  4. Copy kode dibawah ini kedalam kotak isian HTML/JavaScript tersebut, setelah itu klik tombol Save.

    <script>
    document.write("WELCOME TO MY WEBSITE, " + getname() + "!");
    </script>
Anda boleh mengganti tulisan "WELCOME TO MY WEBSITE" dengan tulisan lain yang Anda inginkan. Selamat mencoba dan jangan sungkan-sungkan bertanya melalui kotak komentar ya.
Ingin melihat contohnya? Klik disini
Read more >>

Menambahkan button back to top

Cara menambahkan "button back to top". Saat kita menulis blog kadang tulisan yang kita buat itu panjang, atau juga tulisan yang kita posting itu banyak komentar, sehingga halamannya ke bawahnya juga panjang. Kadang saya sendiri juga melihat dari atas, mulai dari judul, isi, dan juga komentar-komentar yang masuk. Saat sampai di paling bawah atau juga tidak terlalu di bawah kita ingin ke atas, jadi kita harus memutar grid mouse itu. Ini di manfaat kita menambahkan "button back to top", kita dapat dengan mudah kembali ke atas. Tinggal mengklik button itu kita akan langsung ke atas.

Cara menambahkan button back to top
1. Login ke Blogger
2. Pilih Rancangan.
3. Klik Edit HTML
4. Cetang Expand Tamplate Widget
5. Copy kode di bawah ini sebelum kode ]]></b:skin>
#csstop {
overflow: hidden;
float:right;
width:33px;
height:50px;
clear:both;
}

6. Tambahkan kode dibawah ini sebelum kode </body>
<a id="csstop" href="#"><img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiID2SH_HqzF24ydGrS_ovBZ_cXX0wuTp-eZvhcgGhqHuUgQIbrGx87y9SVrYWWY44gU0wkXxABHkw93j6kh91t04fxBM82MOJAQ-PVRFOWjJb5T4PubA5suHkNqVArTnjnP0qpDVXZ-zKC/s1600/up_button.jpg" title="back to top"/></a>
7. Simpan jika sudah selesai.

Read more >>

Cara membuat tulisan melayang 3D

Anda pernah tahu tulisan 3D yang melayang-layang di blogger orang lain ?? nah kalau anda tahu itu bagus kan, kita sekarang akan belajar membuatnya. mari langsung saja kita belajar membuatnya.
Cara buat tulisan melayang 3D
1. Login ke blogger
2. Pilih Rancangan 
3. Klik Tambah Gadget
4. Pilih HTML/JavaScript
5. Masukan kode HTML berikut ini
 
<!DOCTYPE html PUBLIC "-//W3C//DTD XHTML 1.0 Strict//EN"
    "http://www.w3.org/TR/xhtml1/DTD/xhtml1-strict.dtd">
<html>
    <head>
        <meta http-equiv="Content-type" content="text/html; charset=utf-8" />
        <title>3D Flying Text</title>
        <style type="text/css" media="screen">

            body{
                background:#fff;
                margin:0;
                overflow:hidden;
                padding:0;
            }
            li{
                color:#ddd;
                font:bold 13px Arial,sans-serif;
                list-style: none;
            }
            a{
                text-decoration:none;
            }
       
        </style>

    </head>
    <body>

        <ul>
            <li><a href="#">A</a></li>
            <li><a href="#">B</a></li>
            <li><a href="#">C</a></li>
            <li><a href="#">D</a></li>
            <li><a href="#">E</a></li>

            <li><a href="#">F</a></li>
            <li><a href="#">G</a></li>
            <li><a href="#">H</a></li>
            <li><a href="#">I</a></li>
            <li><a href="#">J</a></li>
            <li><a href="#">K</a></li>

            <li><a href="#">L</a></li>
            <li><a href="#">M</a></li>
            <li><a href="#">N</a></li>
            <li><a href="#">O</a></li>
            <li><a href="#">P</a></li>
            <li><a href="#">Q</a></li>

            <li><a href="#">R</a></li>
            <li><a href="#">S</a></li>
            <li><a href="#">T</a></li>
            <li><a href="#">U</a></li>
            <li><a href="#">V</a></li>
            <li><a href="#">W</a></li>

            <li><a href="#">X</a></li>
            <li><a href="#">Y</a></li>
            <li><a href="#">Z</a></li>
        </ul>
       
    </body>
    <script src="http://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1/jquery.min.js" type="text/javascript" charset="utf-8"></script>
    <script type="text/javascript">
   
    //Setup Arrays that will hold the x,y,z of each element.
    var x = new Array();
    var y = new Array();
    var z = new Array();
   
    //Get the list of items.
    var items = $('li');
   
    //Animate the items.
    function animate()
    {
       
        //Step through each item.
        for(i = items.length - 1; i >= 0; i--){
           
           
            //variables for movement.           
            var xVar = 50 + x[i]             // x value
            var yVar = 50 + y[i] * z[i]++;    // y value, move towards bottom of screen
            var zVar = 10 * z[i]++;            // z value, text get larger.
           
           
            //Check to see if text position is still on the screen.
            // the #'s are %.   100 is far right or bottom, 0 is top or left.
            // for z value it's the font size in %.
            if (!xVar | xVar < 0 | xVar > 90|
                yVar < 0 | yVar > 90 |
                zVar < 0 | zVar > 1500)
            {
                //if it's off the screen randomly pick a starting place.
                x[i]= Math.random() * 2 - 1;
                y[i] = Math.random() * 2 - 1;
                z[i] = 2;
               
            }
            else
            {
                //if it's still on the screen apply the appropiate styles.
               
                $(items[i]).css("position", "absolute"); // make sure we can move the text around.
                $(items[i]).css("top", xVar+"%");  // y value
                $(items[i]).css("left", yVar+"%"); // x value
               
                $(items[i]).css("fontSize", zVar+"%"); // font size (illusion of perspective.)
                $(items[i]).css("opacity",(zVar)/3000); // fade in from the distance.
            }
        }
   
        setTimeout(animate, 9);
    }

animate();

</script>


</html>

6. Simpan jika sudah selesai
Read more >>